MUNGKINKAH!!!LAPTOP COMPAQ SERI CQ 40 PRODUK GAGAL??



Mempunyai laptop yang punya performance yang baik tentunya merupakan dambaan setiap orang. Sehingga sebelum memilih lapatop PC harus kita memperhatikan spesifikasi dan merek yang terkenal dan punya nama dipasaran.
Sekitar 4 bulan yang lalu, saya membeli sebuah laptop merek compaq Presario CQ 40 dengan prosesor AMD turion. Alasan saya memilih laptop tersebut, karena dari berbagai referensi yang saya  baca  compaq CQ 40 memiliki spesifikasi ya cukup baik juga merek pasaran yang terkenal, demikian juga dengan harganya cukup terjangkau bila dibandingkan dengan merek lain dengan spec yang sama.

Namun setelah pemakaian sekitar 4 bulan kekecewaan pun saya rasakan,..ketika layar LCD laptop saya timbul/muncul satu garis putih horisontal dengan ketebalan sekitar 0,5 mm dibawah startbar,..sehingga mengganggu keyamanan dan membuat saya merasa tidak tenang bila menggunakannya,..ketidaktenangan yang timbul tentunya hal yang sangat wajar, karena kok laptop baru tiba-tiba ada masalah seperti itu,..

Kekhawatiran dan kekecewaan saya semakin bertambah setelah melihat laptop teman saya (Compaq CQ 40 prosesor intel core2 duo) juga mengalami masalah yang sama dan bahkan kerusakan LCD nya lebih parah,,karena garis-garis horisontal pada LCD lebih dari satu dan layarnya sering berkedip-kedip.

Karena laptop saya, masih garansi maka dengan segera saya langsung bawa saja, ke service center HP/Compaq,...dimakassar. Lagi-lagi diservice center, begitu banyak pengguna compaq CQ 40 berdatangan dengan keluhan dan masalah LCD bergaris...dari realita yang ada, mungkinkah produk compaq seri CQ 40 merupakan produk gagal???

Dari penjelasan teknisi service center makassar, yang saya terima. LCD bergaris timbul karena ada goncangan dan  tekanan pada layar! Apakah semua masalah LCD bergaris compaq seri CQ 40 yang masuk diservice center terjadi akibat goncangan pada layar ataukah memang compaq seri CQ 40 adalah produk gagal?? Entah......

Sudah hampir 2 minggu laptop yang saya titip diservice center untuk diganti layar LCD belum juga kelar , dengan alasan suku cadang LCD belum datang dari Jakarta. Bagaimana sebenarnya kualiti kontrol dan pelayanan vendor HP??Apakah promosi dan iklan yang digembar-gemborkan hanyalah lips service semata??  Yang jelas kepada siapa saja yang ingin membeli laptop harap berhati-hati jangan sampai salah memilih produk seprti yang saya rasakan....l

By Syahwil Alwi
                     

Comments (0)

Isi Blog ini diposting dari tugas-tugas kuliah, catatan pribadi, dan berbagai bacaan yang bersumber dari buku, internet dll