Cara Mengecek Tagihan Telepon,Listrik dan PDAM.

7
Diera teknologi informasi saat ini, segalanya menjadi mudah untuk mengetahui berbagai informasi, karena semua sudah tersedia secara online. Saat ini untuk cek Tagihan Listrik, Telepon, dan PDAM tak perlu lagi datang langsung ketempat pembayarannya, anda sudah dapat cek tagihan listrik, telepon, PDAM langsung melalui internet dengan sistem online. Pada kesempatan kali ini saya akan membagikan Cara mengecek atau mengetahui informasi besar Tagihan Telepon, Listrik dan PDAM yang anda bayar.

1. Mengecek Tagihan Telepon (Telkom) Rumah

Cara ini berlaku untuk mengecek tagihan telepon rumah, speedy atau flexi. Kamu dapat melakukan cara berikut, untuk mengecek tagihan telepon rumah, speedy atau flexi secara online :
  • Pertama-tama buka halaman website telkom indonesia http://infobill.telkom.co.id
  • Pilih jenis tagihan yang ingin kamu ketahui, Lalu masukan nomor (jangan lupa sertakan kode area, misal : 0411 untuk wilayah Makasar), bulan tagihan, tahun tagihan serta security code yang ada form.
  • Klik tombol [Cari], maka akan website akan menampilkan info tagihan telepon rumah, speedy atau flexi kamu sesuai dengan pamakaian.

 2. Mengecek Tagihan Listrik (PLN) Rumah

Cara ini cuma berlaku untuk pengguna listrik abodemen (pascabayar), untuk pengguna listrik dengan sistem pulsa (prabayar) cara ini tidak berlaku. Lakukan cara berikut, untuk mengecek tagihan listrik (PLN) secara online :
  • Pertama-tama buka halaman http://www.pln.co.id/
  • Pada halaman web tersebut, lihat bagian form "Layanan Online" yang ada di sebelah kanan
  • Masukkan "ID Pelanggan" kamu pada kotak cek tagihan rekening
  • Lalu klik tombol [CEK]
Selain untuk dapat mengecek tagihan rekening listrik rumah, pada form tersebut kamu juga bisa melakukan simulasi perhitungan biaya rekening listrik dan melakukan simulasi biaya.

3. Mengecek Tagihan Air (PDAM) Rumah

Cara ini berlaku untuk mengecek tagihan penggunaan air (PDAM) secara online, dgn cara berikut ini :
  • Buka halaman http://tirtamusi.com/ASP/permintaan.htm
  • Pada form yang disediakan, masukkan ID/No Pelanggan PDAM anda
  • Lalu klik tombol [submit], maka website akan menampilkan tagihan penggunaan Air.
Demikian,  Semoga dapat bermanfaat untuk semua. Terima kasih.
Catatan : Anda juga bisa mengecek tagihan listrik secara onliine melalui aplikasi ponsel android cari aplikasinya pada google playstore dengan kata kunci cek tagihan. aplikasi ini gratis

Isi Blog ini diposting dari tugas-tugas kuliah, catatan pribadi, dan berbagai bacaan yang bersumber dari buku, internet dll